Evaluasi Studi

Prosedur Evaluasi Studi Mahasiswa

Untuk memacu mahasiswa UAD agar lulus tepat waktu maka diselenggarakan Prosedur Evaluasi Mahasiswa, yang disebut Evaluasi Studi 1 (ES-1), Evaluasi Studi 2 (ES-2), dan Evaluasi Studi 3 (ES-3). Hal ini diatur dalam SK Rektor No. 32/2008 tentang Prosedur Evaluasi Studi Mahasiswa.

1. Evaluasi Studi 1 (ES-1)

ES-1 adalah evaluasi studi mahasiswa yang telah menjalani 4 semester sebagai mahasiswa aktif. Prosedur ES-1 adalah sebagai berikut:
Cek apakah jumlah SKS matakuliah yang telah lulus dengan nilai minimal C ≥ 30 SKS,

  1. jika ya, maka mahasiswa diijinkan untuk kuliah semester selanjutnya.
  2. jika tidak, cek apakah jumlah SKS matakuliah yang lulus dengan nilai minimal C ≥ 20 SKS:
  • jika ya, maka dilakukan treatment, yaitu diberi kesempatan 1 semester agar dapat memenuhi kriteria
  • jika tidak, maka direkomendasikan untuk mengundurkan diri.

2. Evaluasi Studi 2 (ES-2)

ES-2 adalah evaluasi studi mahasiswa yang telah menjalani 8 semester sebagai mahasiswa aktif. Prosedur ES-2 adalah sebagai berikut:
Cek apakah jumlah SKS matakuliah yang telah lulus dengan nilai minimal C ≥ 80 SKS,

  1. jika ya, maka mahasiswa diijinkan untuk kuliah semester selanjutnya.
  2. jika tidak, cek apakah jumlah SKS matakuliah yang lulus dengan nilai minimal C ≥ 70 SKS:
  • jika ya, maka dilakukan treatment, yaitu diberi kesempatan 1 semester agar dapat memenuhi kriteria
  • jika tidak, maka direkomendasikan untuk mengundurkan diri.

3. Evaluasi Studi 3 (ES-3)

ES-3 adalah evaluasi studi mahasiswa yang telah menjalani 12 semester sebagai mahasiswa aktif dan belum lulus akan diberi treatment khusus.

HUBUNGI KAMI

Program Studi Teknik Elektro

Kampus 4
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55191
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120
Faximille : 0274-564604
Email : prodi[at]ee.uad.ac.id

Lokasi Kami

BERGABUNG DI UAD

© 2020 Program Studi Teknik Elektro | Home | Portal Berita Update terakhir November 2020