UTS Gasal 2010/2010
/in Kuliah /by eeuadKewajiban Menjadi Asisten Praktikum
/in Kuliah /by eeuadSebagai salah satu upaya untuk meningkatkan hard skill dan soft skill mahasiswa adalah dengan menjadi asisten praktikum.
Sehubungan dengan hal tersebut maka Prodi Teknik Elektro UAD mewajibkan mahasiswa untuk menjadi asisten praktikum minimal 2 (dua) kali.
1. Salah satu syarat untuk minta rekomendasi KP adalah menunjukkan minimal 1 (satu) buah sertifikat asisten;
2. Salah satu syarat untuk mendaftar seminar proposal TA adalah menunjukkan minimal 2 (dua) buah sertifikat asisten;
3. Sertifikat asisten wajib ditempeli foto dan hanya akan diberikan kepada asisten dengan kehadiran penuh;
4. Seleksi calon asisten menjadi wewenang KaLab dan Koordinator Praktikum. Calon asisten yang tidak hadir pada saat briefing dan pelatihan persiapan praktikum dinyatakan gugur dalam seleksi.
Demikian pemberitahuan ini disampaikan, harap menjadi perhatian.
Yogyakarta, 30 September 2010
Ketua Program Studi Teknik Elektro
ttd
Kartika Firdausy, ST, MT
Persiapan Kerja Praktek
/in Kuliah /by eeuadBagi mahasiswa yang telah memenuhi syarat untuk melaksanakan Kerja Praktek (khususnya angkatan 2008), disarankan untuk mulai melakukan survey lokasi KP, mencari informasi prosedur KP di instansi tersebut, konsultasi dengan dosen pembimbing akademik (dosen wali), kemudian mengurus rekomendasi dari Kaprodi untuk mengajukan permohonan ijin Kerja Praktek.
Pada umumnya instansi yang banyak peminatnya mensyaratkan surat permohonan ijin Kerja Praktek sudah diajukan minimal 6 (enam) bulan sebelum pelaksanaan.
Pelaksanaan Kerja Praktek pada umumnya adalah pada saat libur semester genap (Juli – September)
Untuk memperluas wawasan serta meningkatkan kualitas Kerja Praktek, dihimbau agar mahasiswa dapat melaksanakan Kerja Praktek di luar DIY/sekitarnya.
Demikian pemberitahuan ini disampaikan, harap menjadi perhatian.
Yogyakarta, 30 September 2010
Ketua Program Studi Teknik Elektro
ttd
Kartika Firdausy, ST, MT
HUBUNGI KAMI
Program Studi Teknik Elektro
Kampus 4
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55191
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120
Faximille : 0274-564604
Email : prodi[at]ee.uad.ac.id
INFORMASI TENTANG
© 2020 Program Studi Teknik Elektro | Home | Portal Berita Update terakhir November 2020