(EE) 190 calon wisudawan/wati Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) menghadiri acara pelepasan wisuda. Dengan mengucap rasa syukur Alhamdulillah, ke 190 calon wisudawan/wati, Pada Hari Jumat 23 November 2018 secara resmi dilepas dan dikembalikan ke keluarganya masing-masing oleh Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. (Dekan FTI UAD). Acara pelepasan ini berlangsung di Auditorium Utama Kampus 3 Universitas Ahmad Dahlan. Dalam acara ini dihadiri oleh dr. Abdul Fadlil, M.T. Wakil Rektor 3 Universitas Ahmad Dahlan, Ketua Program Studi, dan seluruh dosen maupun staff dilingkungan FTI UAD.
Ucapan selamat disampaikan Sunardi, “Beliau berpesan untuk selalu menjaga sholat lima waktu, menghormati kedua orang tua, membawa nama baik almamater dimanapun anda berada, serta senantiasa untuk menjadi alumni FTI yang mempunyai akhalq yang baik seperti yang dicontohkan Rosululloh SAW. Beliau menambahkan agar senantiasa dapat mengambil hikmah dari setiap ilmu di bangku kuliah , agar ke depan menjadi lebih baik, bermanfaat, serta barakah dalam mengamalkannya di masyarakat. “Selamat kami sampaikan kepada calon wisudawan/wati Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD ) atas keberhasilannya meraih gelar Sarjana Teknik (ST) bagi wisudawan/wati program studi Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Kimia, dan Sarjana Komputer (S.Kom) bagi wisudawan/wati dari Teknik Informatika. Semoga kita mendapatkan apa yang kita inginkan, dan setiap langkah kita menjadi ladang amal yang selalu diridhoi ALLAH SWT.
Rasa terimakasih yang tak terhingga kepada orang tua/wali calon wisudawan/wati yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk menempuh pendidikan tinggi di Universitas Ahmad Dahlan khususnya Fakultas Teknologi Industri. Saat ini FTI UAD memiliki 5 program studi, yaitu Teknik Informatika, Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Kimia , dan Program Studi baru Teknologi Pangan. Dengan adanya kelima program studi tersebut FTI UAD hadir sebagai perguruan tinggi untuk memberi kontribusi bagi masyarakat guna mendorong putra-putrinya yang akan melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi untuk memperoleh pendidikan yang berkualitas dan berakhlaq. Pada periode pelepasan wisuda kali ini IPK tertinggi diraih oleh saudara Ikhsan Prasetyo dengan IPK 3,91 dari Program Studi Teknik Industri./(ns)